Menginjakkan kaki, pertama kalinya di Banua Etam, kita bakal merasakan denyut nadi kegiatan bisnis di Kota Balikpapan yang begitu kencang.
Ya karena memang pintu gerbang Kalimantan Timur, terbuka lebar melalui Bandara Internasional Sepinggan yang terdapat di Kota Balikpapan ini.
Mengunjungi kota Balikpapan dengan segala macam urusan, kita bisa saja disuguhi banyak sekali penawaran tempat staycation yang nyaman dengan harga yang relatif murah di kantong.
Jika disandingkan dengan fasilitas yang jua wah ya. Iya salah satunya adalah, Hotel Golden Tulip Balikpapan, yang sudah hadir di tahun 2020 ini.
Hanya memakan waktu 35-an menit saja dari Bandara Sepinggan, untuk sampai di Lokasi Golden Tulip, dan memang sangat cocok untuk jadi pilihan.
Karena ya memang hanya berjarak 8 Km dari pusat kota, dan pas dengan jantung Kota dan berada pada kompleks yang sama dengan Gedung Perkantoran ternama Grand Sudirman dan juga tempat asik di area perbelanjaan modern.
Selain itu, akses tempat wisata kuliner dan pusat perbelanjaan kayak E-Walk Mall Balikpapan, Pentacity Mall dan Balikpapan Ocean Square juga menjadi paket spesial.
Jika dilihat dari depan, bangunan Hotel Golden Tulip menghadirkan dekorasi kontemporer dan menyimpan fasilitas modern lho, untuk kita nikmati.
Terdapat 150 kamar yang luas, tinggal pilih mau yang tipe Deluxe atau yang Eksekutif.
Selain itu ada jua pilihan kamar Junior Suite dengan dua kamar tidur dam Golden Suite dengan tiga kamar tidurnya.
Lantas masing-masing kamar tadi juga dilengkapi dengan dapur lengkap, lalu ada TVLED dan yang terpenting akses internet nirkabel gratis plus dapet balkon pribadi lagi.
Menikmati suguhan kamar Junior Suite saja misalnya, kita bakal lebih leluasa, karena di sana terdapat ruang tamu dan ruang makan yang luas, dan rasanya cocok nih buat keluarga dan teman untuk bersilahturahmi di sini.
Ke arah luar, ada berbagai fasilitas lainnya, yang suka olahraga tennis, penyewaan sepeda, dan tidak lupa pusat kebugaran yang lengkap jua dengan kolam renang.
Semua fasilitas tadi semakin memanjakan dengan tampil cantik dengan view pemandangan laut yang kita bisa nikmati bareng di saat menikmati fasilitas olahraga tadi!
Nah yang lebih asik, ruangan outdoornya seperti kolam renang yang menghadap view cantik lautan, cocok banget untuk mengadakan pertemuan spesial, seperti pernikahan, dan juga acara sosial lainnya.
Dan fasilitas lainnya yang tak kalah penting adalah tempat parkir luas dan pasti aman ketika ber-staycation ria disini.
Jadi Golden Tulip bisa jadi refernesi buat Staycation kamu, di Banua Etam Kalimantan Timur kan?
By Traveller
Photo By tripadvisor.co.id